Adik kandung Daud Cino Yordan, Yohannes Yordan, berhasil menang angka mutlak dalam pertarungan 12 ronde memperebutkan gelar interim KTPI kelas ringan yunior atas lawannya, Michael "Speed" Sigarlaki. Dalam pertarungan itu, Yohannes yang anggota Brimob itu, berlaku sebagai pertinju agressor (fighter) yang terus mengejar lawannya yang menerapkan strategi counter boxer sepanjang 12 ronde, Jumat (22/10) malam di TVRI, Jakarta. Beberapa pukulan counter Michael sempat menghajar muka Yohannes beberapa kali.
Yohannes mampu memukul knockdown Michael dua kali, yakni ronde 8 dan 12, yang membuat Michael menjadi cukup hati-hati dan selanjutnya menerapkan strategi hit and run hingga selesainya pertarungan. Michael yang posturnya tampak jauh lebih besar daripada Yohannes, ternyata turun dengan kelebihan badan (overweight), sehingga disepakati Yohannes mengenakan sarung tangan standar pertarungan (8 ons), sedang Michael turun dengan sarung tangan standar latihan (10 ons).
Atas kemenangan ini, pihak Brimob Pontianak akan mengiring Yohannes keliling kota setibanya di bandara Supadio, Pontianak.
Monday, October 25, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Boxing Indonesia: Who's Next. Boxing is Tinju in Indonesian.
3 comments:
bukannya sigarlaki jatuh di ronde 8 dan 12?
di boxrec partai tambahannya kok kagak masuk?
KENAPA KWALITAS YOHANES & ABANGNYA DAUD YORDAN JAUH BANGET YA?
ya, mungkin karena jarang bertanding dan sehingga jarang latihan
Post a Comment