Visit this website:

Gadget Unik - Jual Beli Aman

Monday, June 25, 2012

Gelar Tinju Cilacap Berjalan Sukses

oleh Aryo Sulkhan

Kota Cilacap yang terkenal dengan cuaca panasnya, pada Sabtu malam lalu 23 Juni 2012 semakin bertambah panas dengan digelarnya pertandingan tinju profesional dan eksibisi amatir di Lapangan Krida Nusantara, Cilacap Utara. Acara yang digelar oleh David Promotions bekerjasama dengan Sindoro Satriamas dan Pemerintah Kabupaten Cilacap sangat menarik perhatian masyarakat untuk berbondong-bondong menyaksikan pertandingan yang digelar pada malam itu.


Lima pertandingan profesional digelar dengan menampilkan partai-partai seru dan menegangkan. Salah satu partai bahkan berakhir dengan TKO di ronde pertama antara Rofik Aditya, petinju Sasana AL Studio Semarang asuhan anggota TNI AD Yosia Pujiono melawan petinju tuan rumah Sugi Suwarna dari Sasana Nusakambangan Cilacap. Di partai utama dipertandingkan antara Rasmanudin dari Sasana Sindoro Satriamas Semarang melawan Rian Djabar dari Sasana P.I.K Jakarta yang berakhir dengan kemenangan angka mutlak oleh Rasmanudin yang malam itu tidak tampak sedikitpun lebam ataupun luka di wajahnya setelah pertandingan. Rian Djabar sendiri sebenarnya juga tampil baik meskipun pukulan yang dia lepaskan dengan mudah di hindari dan dibalas oleh Rasmanudin.

Di partai lain terjadi pertarungan sengit antara Falazona Fidal melawan Hari Hutagalung. Keduanya bertarung habis-habisan, namun kematangan Falazona Fidal tampak jelas dan mendominasi pertarungan hingga akhirnya Falazona Fidal diputuskan memenangkan pertarungan dengan angka mutlak. Selain partai tersebut masih ada dua partai profesional dan dua pertandingan eksibisi tinju amatir yang tak kalah menarik. Partai keras dan seru tersebut mengisi rangkaian pertandingan Sabuk Emas DPRD Kabupaten Cilacap.

Kali ini David Promotions terlihat lebih profesional dibanding event-event sebelumnya. Acara terasa lebih meriah karena publikasi pertandingan yang gencar di radio dan pemasangan spanduk serta pembagian selebaran yang merata ke daerah-daerah dan pedesaan di Cilacap. Penonton yang hadir juga tampak lebih antusias dan bersemangat. Tampak hadir dan duduk bersama, beberapa anggota legislatif dan pengusaha muda di bidang transportasi yang juga pemilik Sasana Sindoro Satriamas Semarang sekaligus Ketua HIPMI Jawa Tengah Dede Soediro,SH ikut menyaksikan dan menyemarakkan pertandingan malam itu.

Hasil lengkap:
23 Juni 2012

Stadion Krida Nusantara, Cilacap Utara
(Badan Tinju ATI)

1. Kelas Bantam: Rasmanudin W UD 8 8 vs Rian Djabar
2. Kelas Ringan: Rusmin Kie Raha D 8 8 vs Eddy Comaro
3. Rofik Aditya W TKO 1 6 vs Sugi Suwarna
4. Falazona Fidal W UD 8 8 vs Hari Hutagalung

Translate this article using Babelfish Yahoo Translator

12 comments:

lamont said...

mau info sesepuh jp, semalem tinju tvri:
perbaikan peringkat bulu jr: alex boki menang split decision 77-76, 76-77, 77-76 atas gusti elnino. (bukannya harusnya seri kalau skornya begini).
partai utama kejuaraan nasional terbang kti (kalau ga salah, saya ga yakin) antara 2 prospect terbaik di indonesia, espinus sabu menang tko ronde 9 atas een nuryanto. karena dokter tidak mengijinkan een melanjutkan pertandingan setelah hidungnya mengeluarkan darah 2 kali.

sekalian koreksi data boxrec kalau een nuryanto menang ko lawan ricky manufoe sesuai link ini http://antarajateng.com/detail/index.php?id=61750#.T-fvQZHU1JE

JP said...

itu 2-1 buat Buckie, boss...

Omong2 yg sudah sepuh itu Aryo, bukan saya... :p

Owik said...

Menurut aku di kelas terbang masih Frans Damur Palue (Rokatenda) yg kemampuan lebih hebat dari Een. Klo mereka berdua ditemukan, pemenangnya sangat layak menjadi yang terbaik di kelasnya dan berkarir ke jenjang lebih tinggi (paba, wbo aspac)

Miyabimania said...

Publikasinya kurang merata ah.
Buktinya aku sama sekali ga tau klo ada event tinju di Cilacap.

Padahal lokasi rumah ±10 menit dari venue.

lisong said...

wah padahal kalau mbak miyabi datang, langsung bisa partai utama lawan bung AS :p

Aryo Sulkhan said...

Hahahahahahah.. Sy msh muda,bos! ;D
Soal Alex Buckie vs Gusti Elnino sy kira bener Split Decision, kok dibilang seri sih,Bung Lamont? Secara keseluruhan mmng Alex tampil "sedikit" lebih unggul, pantas bila diberikan kemenangan Split Decision.
Lalu utk Miyabi Mania, sampeyan mungkin ga pernah jalan2 ke kota jadinya ga tau. Hehehehe.

lamont said...

sebab saya pernah liat di tvri atau di indosiar dengan skor yang mirip tapi berakhir seri.
tapi kalau menurut pendapat saya setidaknya beda 3-4 ronde keunggulan alex buckie
gusti elnino cukup potensial uppercutnya, cuma harus lebih diasah biar bisa kombinasi uppercut kiri dan kanan, bisa jadi randall bailey.

Jeffrey Pamungkas said...

Kemungkinan besar, menurut saya MC yang salah baca. Kalaupun ada yang "main", itu sungguh kasar dan ngawur cara mainnya. Tapi aturan yang betul seharusnya itu split decision.

Aryo Sulkhan said...

Oya, ada bibit petinju yg berbakat lagi "menurut saya" selain Oscar Raknafa, petinju kelas Bulu, Defri Palulu, dr Sasana Extra Joss Jakarta, sepertinya dia matang di amatir dan sy lihat dia memiliki skill bertarung yg baik. Pertarungan dia kmrn melawan Theo Samudra, (meskipun Theo Samudra notabene bukanlah petinju bagus & pernah kalah TKO melawan Arief Blader), namun dgn selisih pengalaman antara Defri & Theo Samudra yg sangat jauh, malah Defri Palulu yg terlihat sangat menguasai pertarungan.

lamont said...

rekornya hebat, kalau ga salah 5 pertandingan semuanya dimenangkan dengan ko oleh defri.
menurut saya, defri cara bertinju masih mirip dengan lorenzo villanueva.

Aryo Sulkhan said...

Ya,Bung Lamont.. Dgn rekor 5x menang KO mmng blm membuktikan bahwa Defri adlh calon penerus CJ & DY, namun dgn kualitasnya saat ini, terlihat Defri adlh ptnju yg berbakat & perlu polesan yg lebih baik agar lebih matang lagi. :)

lamont said...

Iya betul harus banyak diasah terutama uppercut kiri kanan. :)
yang penting juga selain latihan adalah; tidak merokok (baik aktif atau pasif), tidak minum alkohol, istirahat cukup, makan makanan yang bergizi.
ngomong2 kalau rofik "the new skuk arui (kata bung Jerry)" aditya, bagaimana bung Aryo? apa memang pukulannya sekeras itu. sampe bisa menang ronde 1 dan sebelumnya membuat rusuk retak. ngeri amat, kalah josesito lopez. :)

Boxing Indonesia: Who's Next. Boxing is Tinju in Indonesian.